Senin, 10 Oktober 2011

JABABEKA TAWARKAN KAWASAN INDUSTRI 1000 HEKTAR LEBIH

Jakarta, 10 Oktober 2011 (Bbisnis) - PT Jababeka Tbk. sukses mengembangkan fase 5, 6 dan 7 kawasan industri seluas 1.270 hektar.

Misalnya, Fase 5 yang disebut juga sebagai Jababeka Science Park. Dari total lahan yang tersedia seluas 270 hektar, telah terjual 97 persen lebih.

Lebih dari 25 tenant besar bergabung di Jababeka Science Park. Para tenant tersebut antara lain Yamaha, Tupperware, Dynaplast, Fuji Seimitsu, dan PT Rodamas.

Kembangkan kawasan baru. (Google)
Menurut Muljandi Suganda, Corparate Secretary PT Jababeka Tbk., lokasi Jababeka fase 5 sangat diuntungkan dengan akses langsung melalui jalan tol baru km. 34,7 yang akan selesai dibangun pada November 2012.

Sedangkan, Jababeka fase 6 yang memiliki luas 800 hektare memiliki akses baru tol dari dari km. 29.

Fokus pengembangan fase 6 diarahkan kepada pengembangan area komersial (office park, shopping centre, apartemen, hotel, lifestyle centre, meeting point, warehouse park). Jababeka fase 7 sendiri tercatat seluas 200 hektare.

Ditambahkan, perseroan saat ini juga sedang mengembangkan lahan 1.000 hektar kawasan industri Jababeka di Cilegon, Banten.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar