Senin, 26 September 2011

COWAY INDONESIA HADIRKAN COWAY REVERSE OSMOSIS

Jakarta, 26 September 2011 (Bbisnis) - Coway Indonesia, bagian dari Advance Group, secara resmi membuka kantor penjualan dan showroom pertama di Gading Serpong, Tangerang.
 
Pada tahap awal, produk yang diluncurkan adalah water purifier dengan teknologi reverse osmosis (Coway Reverse Osmosis).
 
Sistem filterisasi air tercanggih. (Google)
Menurut Apit D. Haripin, Chairman Coway Indonesia, dalam waktu dekat, Coway Indonesia akan segera membuka lagi 7 kantor cabang di kota-kota besar di seluruh Indonesia.

Hingga akhir tahun 2011, Coway Indonesia menargetkan penjualan water purifier Coway Reverse Osmosis minimal 1500 unit.
 
Ditambahkan, Coway Reverse Osmosis adalah sistem filterisasi air yang diklaim tercanggih yang telah dikemas dalam bentuk dispenser non galon dengan sumber air diambil langsung dari kran.
 
Teknologi Coway Reverse Osmosis mampu memisahkan antara ion atau pun molekul H2O dengan unsur fisika, kimia, mikrobiologi dan polutan serta padatan yang terlarut dalam air secara sempurna.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar