Selasa, 04 Oktober 2011

PABRIK AMONIUM NITRAT MNK RESMI BEROPERASI

Jakarta, 4 Oktober 2011 (Bbisnis) - PT Multi Nitrotama Kimia (MNK) secara resmi mengoperasikan pabrik kedua Amonium Nitrat (bahan baku utama proses peledakan pertambangan).

Pabrik dengan biaya pembangunan sebesar US$ 69 juta tersebut berlokasi di Kawasan Industri Kujang Cikampek, Jawa Barat.

Kapasitas meningkat. (Google)
Menurut Aulia M. Oemar, Direktur Keuangan PT Ancora Indonesia Resources Tbk., dengan beroperasinya pabrik kedua tersebut, maka kapasitas produksi Amonium Nitrat PT Multi Nitrotama Kimia meningkat dari 39.000 MT per tahun menjadi 140.000 MT per tahun.

PT Multi Nitrotama Kimia adalah anak usaha PT Ancora Indonesia Resources Tbk.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar